TENTANG DWI

Assalamualaikum Warrahmatullah Wabarakatu

Hai haii... kenalkan saya Dwi. Bapak memberi nama lengkap Dwi Jatmiko Wati. Entahlah saya kurang begitu paham apa arti nama saya. Tapi karena penasaran iseng-iseng dulu saya pernah cari arti nama saya dikamus bahasa Indonesia ( ya iyalah wiii... gak bakalan nemu dikamus bahasa Jerman apalagi bahasa isyarat ). Well, secara harfiah hasilnya begini :
Dwi = menyatakan urutan kedua ( mungkin maksudnya karena anak kedua )
Jatmiko = sopan santun ( mungkin harapan orang tua saya menjadi anak yang memiliki sopan santun)
Wati = menyatakan perempuan
Jadi, kalian kira-kira sendiri lah ya maknanya apa.
Dulu, saya suka kesel kenapa bapak kasih saya nama Jatmiko. Orang-orang yang belum mengenal saya secara personal akan mengira kalau saya ini laki-laki karena nama itu. Atau bahkan mengira kalau itu nama bapak saya. hahahaha.... kita abaikan saja ya..

Pendidikan terakhir saya S1 Matematika ( hmm...jangan main-main )
Terakhir saya bekerja di sebuah perusahaan swasta sebagai Supervisor Marketing area Kalimantan ( tapi sekarang sudah pensiun dini hihihi...) rencananya sih mau buka usaha sendiri aja, saya bosan jadi pegawai. Jadi belajar keluar dari zona aman dan nyaman, mengubah mental digaji menjadi penggaji ciyeee ciiyeeee aamiin, doain yaa...
Hobby saya sementara ini belajar masak ( namanya juga belajar ya, jadi gak pinter-pinter amat ) sekaligus icip-icip makanan, baca ( apa aja termasuk baca pikiran dan karakter kamu *eh ), nulis ( belajar nulis sih ceritanya hahaha... )

Mau menghubungi saya? boleh asal masih menjunjung tinggi norma-norma kesopanan ya
Email : dwi220287@gmail.com atau dwi220287@yahoo.com
Facebook : Dwi Jatmiko Wati
Twitter : @dwi220287


Oke cukup yaaa... sekian perkenalan diri saya. Welcome at my blog, silahkan menikmati tulisan-tulisan saya

Wassalam





1 komentar: